You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
34 Orang Terjaring Operasi Biduk di Rawa Badak Utara
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

34 Penghuni Rumah Kos Terjaring Binduk

Sebanyak 34 penghuni rumah kos dan kontrakan di RW 07 dan RW 08, Rawa Badak Utara, Kecamatan Koja, terjaring operasi bina kependudukan (binduk), Selasa (26/1).

Ini juga sekaligus menindak lanjuti perintah Gubernur untuk mendata rumah kos

Lurah Rawa Badak Utara, Teguh Subroto mengatakan, operasi binduk yang dilakukan sebanyak 25 petugas gabungan, Satpol PP, jajaran kelurahan, TNI dan Polisi bagian dari program tertib administrasi kependudukan. Selain itu, kegiatan juga dimaksud mendata rumah kos.

Dua Pasangan Tanpa Nikah Terjaring Razia Biduk di Kelapa Gading Timur

“Ini juga sekaligus menindaklanjuti perintah Gubernur untuk mendata rumah kos. Hasilnya ada 34 penghuni yang tak miliki KTP,” ujar Teguh, Selasa (26/1).

Lastri (21), salah satu penghuni yang terjaring binduk di rumah kontrakan di RT 03/07, Kelurahan Rawa Badak Utara mengaku dirinya ber-KTP Tegal, Jawa Tengah. Ia mengatakan, baru dua Minggu datang ke Jakarta dan tinggal bersama kakaknya, Prasetio (35) yang sudah berkeluarga.

"Saya ke Jakarta mau cari kerja, karena belum lama lulus SMA dari Tegal. Saya juga tidak tahu kalau tinggal di Jakarta harus buat Kartu Identitas Penduduk Musiman (Kipem). Saya akan ke kelurahan untuk mengurus,” tandasnya. 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4284 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1705 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1633 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik